Uncategorized

Sakit Perut Sebelah Kanan Bawah!

Sakit Perut Sebelah Kanan Bawah!

Sakit perut pada wanita bisa disebabkan oleh beberapa kondisi yang berbeda, mulai dari infeksi kecil hingga gangguan usus. Sebagian besar nyeri perut bagian bawah pada wanita bukanlah tanda kondisi serius, tetapi bila sudah sangat mengganggu perlu mendapat perhatian medis.

Perut bagian bawah mengacu pada bagian perut di bawah pusar. Nyeri di daerah itu juga bisa disebut sebagai nyeri panggul. Informasi selengkapnya mengenai penyebab sakit perut sebelah kanan bawah bisa dibaca di sini!

Sakit Perut Sebelah Kanan Bawah

Penyebab Sakit Perut Sebelah Kanan Bawah

Perut bagian bawah seorang wanita memiliki dua organ utama, termasuk rahim dan bagian dari usus. Berikut adalah beberapa kemungkinan penyebab sakit perut di sebelah kanan bawah pada wanita:

1. Infeksi Saluran Kemih (ISK)

Infeksi saluran kemih dapat menyebabkan sakit perut bagian bawah pada wanita. ISK juga bisa menyebabkan gejala lain seperti sensasi terbakar saat buang air kecil, atau intensitas ke kamar mandi yang terlalu sering untuk berkemih.

Infeksi saluran kemih ringan seperti sistitis sering hilang dengan sendirinya jika kamua minum banyak cairan. Akan tetapi, ISK yang lebih persisten mungkin memerlukan antibiotik jangka pendek sehingga dokter perlu meresepkannya.

ISK yang lebih parah dapat memengaruhi ginjal, dan dapat menyebabkan nyeri punggung bawah di salah satu atau kedua sisi. Alhasil, kondisi ini membuat kamu merasa tidak sehat yang terkadang diiringi dengan gejala seperti flu.

2. Nyeri Haid

Nyeri haid biasanya berupa nyeri kram, tumpul atau kencang di tengah perut bagian bawah. Kondisi ini terkadang menyebar lebih jauh ke punggung bawah sehingga bisa menyebabkan ketidaknyamanan. Biasanya, kondisi ini bisa diatasi dengan mudah mengompres menggunakan botol panas atau obat penghilang rasa sakit seperti parasetamol dan ibuprofen.

Baca juga: Polip Rahim Bikin Sulit Hamil?

3. Penyakit Radang Panggul

Infeksi pada sistem reproduksi dapat memengaruhi rahim, saluran tuba dan ovarium. Infeksi saluran reproduksi yang tidak diobati dapat menjadi sangat serius dan menyebabkan masalah jangka panjang, sehingga perlu ditangani oleh dokter.

Jenis infeksi ini sering disebabkan oleh infeksi menular seksual (IMS). Nyeri saat berhubungan seks, bercak atau perubahan warna, keputihan yang berbau bisa menjadi gejala lain dari IMS, atau infeksi pada sistem reproduksi.

4. Radang Usus Buntu

Perut kanan bawah berisi bagian usus di mana usus kecil bertemu dengan usus besar. Usus buntu adalah bagian kecil dari usus yang ditemukan di mana usus bergabung, dan ini kadang-kadang bisa meradang, bengkak, dan terinfeksi. Radang usus buntu adalah gangguan usus yang menyakitkan yang menyebabkan nyeri perut kanan bawah yang intens.

Kapan Sakit Perlu ke Dokter?

Seperti yang sudah disinggung sebelumnya, sakit perut kanan bawah pada umumnya tidak serius. Namun, perlu diperiksakan bila mengalami gejala sakit perut parah.

Kamu perlu memeriksakan diri ke dokter bila sakit perut sebelah kanan bawah diiringi dengan gejala lain, seperti:

  • Darah dalam muntah atau tinja.
  • Berkeringat.
  • Mual dan muntah terus menerus.
  • Rasa sakit di dada, rahang, leher, atau lengan.
  • Penurunan berat badan yang tidak biasa
Darah dalam muntah atau tinja.
  • Kulit atau mata putih yang tampak kuning.
  • Pembengkakan yang tidak biasa pada perut.
  • Sesak napas.
  • Nyeri parah saat menyentuh perut.
  • Demam.
Kulit atau mata putih yang tampak kuning.
  • Kehilangan nafsu makan yang terus-menerus.
  • Kesulitan atau rasa sakit saat menelan.
  • Perasaan tertekan di dada.
  • Pusing atau sakit kepala ringan.
Kehilangan nafsu makan yang terus-menerus.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *